728x90 AdSpace

wisata

  • Latest News

    Copyright GarutNews.Com. Diberdayakan oleh Blogger.

    Kebakaran Di Garut Telan Kerugian Rp3,880 Miliar

    Garut   News,  ( Kamis, 24/3).
            Sejak awal Januari 2011 hingga kini terjadi sekurangnya 21 peristiwa kebakaran di Kabupaten Garut,  yang meranggas 20 rumah penduduk serta sebuah kendaraan dengan nilai kerugian mencapai Rp3,880 miliar.

            Sedangkan peristiwa serupa selama 2010 lalu, terjadi 85 kali kebakaran merusakan 67 rumah, lima kendaraan serta dua peristiwa kebakaran semak-belukar, dengan nilai kerugian mencapai Rp14,155 miliar.

            Demikian diungkapkan Kepala UPTD Pemadam Kebakaran setempat, Dede Sambas kepada Garut News, Kamis, juga mengemukakan penyebab peristiwa tersebut umumnya akibat kelalaian manusia antara lain bersumber dari api tungku dapur dan sambungan arus pendek listrik. 

            Kepala Seksi Perlindungan Sosial pada Dinsosnakertrans Garut, Dadang Bunyamin, S.Sos mengingatkan, penanggulangan peristiwa kebakaran yang akhir-akhir ini nyaris berlangsung setiap hari, tak hanya bisa diatasi dengan kegiatan tanggap darurat.

           Melainkan yang lebih efektif, kewaspadaan masyarakat untuk mengantisipasinya sedini mungkin, seperti tidak meninggalkan rumah saat tungku api dapur menyala, juga pastikan saat tidur kondisi tungku api telah padam.

           Selain itu, pasanglah jaringan listrik oleh akhlinya, agar tidak terjadi konsleting, termasuk jangan menyambung kabel jaringan listrik ke rumah tetangga maupun dari rumah tetangga, katanya. ***(John).   


    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: Kebakaran Di Garut Telan Kerugian Rp3,880 Miliar Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    LIHAT ARSIP LAMA BERITA SILAHKAN KLIK www.garutnews.weebly.com
    Scroll to Top