Garut News, ( Minggu, 12/12 ).
Supri(54), berhasil diketemukan, Minggu pada Pukul 10.00 WIB setelah tertimbun longsoran selama delapan hari, atau sejak Minggu (5/12) di Kecamatan Cisewu Garut, oleh Tim pencari terdiri masyarakat dan kalangan Muspika setempat.
Saat ditemukan, korban berposisi miring, 150 meter dari posisi semula, sedangkan seorang korban tertimbun tanah longsor lainnya, maupun rekan Supri telah diketemukaan pada saat peristiwa itu terjadi, delapan hari lalu, ungkap Kabag Informatika Garut, Dik Dik Hendrajaya, M.Si kepada Garut News, Minggu.
Sementara itu, kondisi ruas jalan penghubung di Kelurahan Margawati Kecamatan Garut Kota, yang amblas akibat bencana longsor, hingga kini kondisinya masih sangat memprihatinkan, sehingga diperlukan keseriusan Dinas Bina Marga, yang Kepala Dinasnya kini berstatus tersangka korupsi, harus segera membenahinya. ***(John).
0 comments:
Posting Komentar