Garut News, ( Senin, 22/11 ).
Sebanyak 46 atlet asal Kabupaten Garut, dipastikan berlaga pada Pekan Olahraga Pemerintah Daerah (POR Pemda) Tingkat Provinsi Jawa Barat, selama tiga hari mulai Selasa (23/11) di Bandung.
Mereka akan bertanding pada enam cabang olahraga (Cabor), antara lain voly ball, bulu tangkis, tenis lapangan, senam Jumsihat serta tenis meja, ungkap Kepala Subag Publikasi Bagian Informatika Setda Kabupaten Garut, Yan Yan A. Supianto, S.Ip kepada Garut News, Senin.
Namun dia masih belum bisa menyebutkan, target perolehan medali dari kontingan Kota Intan tersebut, yang seluruhnya berjumlah 82 personil termasuk ofisial beserta panitia, pada POR Pemda VI itu, katanya.
Sedangkan POR Pemda sebelumnya, kontingen Kabupaten Garut berhasil membidik urutan VII dari 26 kabupaten/ kota se Provinsi Jawa Barat, tambahnya.
Secara terpisah Kabag Informatika, Dik Dik Hendrajaya, M.Si kepada Garut News mengemukakan, almarhum Cahyadi Gunawan alias Kiancay (Cacay) dikebumikan Senin, di Pemakaman Santiong Desa Lebak Jaya Kecamatan Katangpawitan Garut.
Mantan Atlet Cabor Lari pada Asia Tenggara VII ini, diberangkatkan dari Dharma Loka sekitar Pukul 08.30 WIB diiringi para pelari Garut, hingga ke lokasi pemakaman. ***(John).
0 comments:
Posting Komentar