Istri Wakil Bupati Garut, Ny. Rani Permata Diky Candra mengharapkan, selalu terjalinnya kerjasama dan keterpaduan antar pengurus serta anggota kesatuan gerak PKK di daerahnya.
Sehingga terwujud soliditas serta sinergitas, dalam setiap langkah nyata mewujudkan pemberdayaan perempuan dan keluarga di tengah masyarakat luas, katanya kepada Garut News, Jumat.
Harapan Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Garut itu, mengemuka menjelang pencanangan dan rapat koordinasi Kesatuan Gerak PKK – KB Kesehatan, Tingkat Kabupaten setempat tahun 2010.
Dia mengemukakan, jika terdapat pengurus PKK di daertahnya yang bepergian ke luar kota, semata-mata untuk kegiatan studi banding, yang dipastikan terdapat manfaatnya, sehingga bukan hanya sekedar “pelesiran” maupun jalan-jalan, katanya pula.
Pada rangkaian perhelatan itu, antara lain terkumpul dana sumbangan untuk bantuan korban dampak bencana alam sekitar Rp2,02 juta, yang juga diwarnai dengan hiburan ringan dan menyegarkan, berupa tampil bernyanyi trio Ny. Rani beserta istri Kapolres serta istri Dandim.
Ditemui terpisah, Kepala Plt. Kepala Badan KB dan Pemberdayaan Perempuan Kabupaten Garut, Dede Sutisna, M.Si mengemukakan, pada 25 Nopember mendatang berlangsung pecan MOP (Medik Operasi Pria) atau pasektomi Tingkat Jabar di Rancabuaya Kecamatan Caringin.
Diharapkan minimal bisa diikuti 100 peserta, yang merupakan program Pemerintah Provinsi Jawa Barat, sedangkan jajarannya di tingkat kabupaten hanya sebagai mediasi serta fasilitator, ujarnya. ****(John).
0 comments:
Posting Komentar