Garut News, ( Kamis, 3/2 ).
Kondisi ruas jalan Samarang Garut, meski berkonstruksi mulus dan berhotmix, Kamis sarat tergenang air berlumpur pekat hingga nyaris menenuhi badan jalan mulai sepanjang lintasan Cisanca hingga Tarogong.
Genangan air berlumpur pekat tersebut, selain akibat luapan deras dari drainase pinggir jalan, juga sangat diperparah luapan dari bukit yang kini tengah digarap pembangunan, berlokasi di depan Restoran Bukit Alamanda.
Pemantauan Garut News di lapangan, Kamis hujan deras mengakibatkan luapan air berlumpur pekat berpindah ke badan jalan, selain membahayakan para pengguna jasa jalan juga mempercepat kerusakan jalan bahkan bisa membahayakan pemukiman penduduk di sekitarnya.
Ironisnya, hingga kini masih terus berlangsung pembangunan di perbukitan terjal yang rawan longsor dan banjir Lumpur, meski dipasang keermer, namun dipastikan tingginya intensitas curah hujan selama ini, dapat membahayakan karena semakin rawan bencana alam akibat perilaku manusia. ***(John).
0 comments:
Posting Komentar