728x90 AdSpace

wisata

  • Latest News

    Copyright GarutNews.Com. Diberdayakan oleh Blogger.

    LKPJ Bupati Garut 2010, Dipastikan Banyak Catatan

    Garut  News, ( Kamis, 31/3 ).
            Ketua Fraksi PKS DPRD Garut, Ir Wawan Kurnia menyatakan, Kamis, “Laporan Keterangan Pertanggungjawaban” (LKPJ) Bupati 2010, dipastikan kembali banyak catatan, meski banyaknya catatan DPRD pada LKPJ 2009 lalu pun, tidak digubris bupati. 

           Namun demikian, katanya, sangat diharapkan LKPJ tahun ini jauh lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya, yang secara detail LKPJ 2011 akan segera dipelajari melalui pembentukan Panitia Khusus (Pansus), katanya ketika didesak pertanyaan Garut News.

            Sedangkan cacatan DPRD pada LKPJ 2011, antara lain untuk sementara mengenai kondisi kualitas kinerja bupati selama 2010, berupa pemerataan tenaga guru ke setiap daerah yang dilaporkan terealisasi, tapi berdasarkan temuan Komisi “D”, kenyataannya tidak sesuai.

            Menyusul banyaknya sekolah di daerah terpencil, yang hingga kini hanya dikelola oleh satu guru, demikian pula dalam penyebaran pemerataan tenaga kesehatan.

           Padahak sektor pendidikan dan kesehatan, faktor penting sebagai penunjang kualitas Indek Pembangunan Manusia (IPM).

            Sehingga eksistensi guru serta tenaga kesehatan, dinilai sangat urgen untuk disikapi permasalahannya, ungkap wawan Kurnia, mengingatkan. 

            Selain itu, juga akan ditelisik mengenai kualitas kinerja bupati, dalam hal realisasi penguatan ekonomi masyarakat untuk meningkatkan daya beli, juga sebagai penunjang kualitas IPM masyarakat, katanya.***(John).   
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: LKPJ Bupati Garut 2010, Dipastikan Banyak Catatan Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    LIHAT ARSIP LAMA BERITA SILAHKAN KLIK www.garutnews.weebly.com
    Scroll to Top