728x90 AdSpace

wisata

  • Latest News

    Copyright GarutNews.Com. Diberdayakan oleh Blogger.

    WILAYAH CIBIUK KERAP DIJADIKAN PEMBUANGAN PENDERITA SAKIT INGATAN

    Penderita Sakit Ingatan Ini Dipastikan Bukan Warga Garut. (Foto : Nova Nugraha Putra).
    Garut News, (14/8).

          Wilayah Kecamatan Cibiuk di Kabupaten Garut, Jawa Barat, yang dilintasi ruas jalan provinsi menghubungkan Jakarta – Surabaya, selama ini kerap dijadikan lokasi pembungan para penderita sakit ingatan maupun “orang gila”.

          Bahkan selama ini pula, acap terdapat korban pembuangan dengan kondisi sakit ingatan sangat parah, seperti yang terjadi Sabtu, terpaksa aparat Kepolisian setempat mengantarkan seorang penderita jiwa ke Kantor Dinsosnakertrans kabupaten.

         Menyusul penderita yang belum diketahui asal dan identitasanya, berusia dibawah 30 tahun berjenis kelamin laki-laki tersebut, selalu mengamuk malahan sempat merusak dan memecahkan kaca bangunan salah satu SDN, tegas Kanit Reskrim Polsek Cibiuk, Aiptu Agus. Kustiawan.

         Kepada Garut News, dia mengemukakan penderita itu juga terpaksa ditangkap dan  tanggannya diborgol plastik ke belakang dengan dikawal beberapa anggota Polsek Cibiuk.

         Kepala Seksi Balinsos Dinsosnakertrans Kabupeten Garut, Drs Dadang Bunyamin menjelaskan, keterpaksaannya segera mengirimkan penderita sakit ingatan parah ini ke Yayasan Krisnangtung di Kabupaten Tasikmalaya, untuk dirawat dan disembuhkan.

         Karena dalam tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) Dinsosnakertrans Garut, hanya menangani pemberdayaan mantan penderita sakit ingatan untuk dibina menjadi warga yang produktif, setelah yang bersangkutan dinyatakan sembuh oleh lembaga resmi atau dokter akhli jiwa.

         Sedangkan proses perawatan serta penyembuhannya, sama sekali bukan merupakan tugas dan kewenangan lembaganya, karena selain tidak memiliki sarana khusus juga tidak terdapat dokter akhli jiwa, ujar Dadang Bunyamin.

         Sementara itu, pihak Kepolisian berkewajiban mewujudkan ketertiban dan keamanan masyarakat termasuk dari adanya penderita sakit jiwa yang mengamuk dengan brutal, sedangkan penanganan selanjutnya dilakukan institusi teknis lainn, ujar Aiptu Agus menambahkan.

         Setelah di tangkap, tak mungkin dibuang begitu saja menyusul meski penderita sakit ingatan ini kebal hukum, namun juga manusia biasa yang perlu dihormati harkat dan martabatnya sebagai manusia, katanya.

         Diakuinya, selama ini banyak ditemukan penderita sakit ingatan di wilayah Cibiuk, yang mungkin dibuang dari daerah lainnya, karena selama ini juga umumnya penderita bukan berasal dari warga setempat. *** (John).
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: WILAYAH CIBIUK KERAP DIJADIKAN PEMBUANGAN PENDERITA SAKIT INGATAN Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    LIHAT ARSIP LAMA BERITA SILAHKAN KLIK www.garutnews.weebly.com
    Scroll to Top